Paud Kusuma Bangsa. Diberdayakan oleh Blogger.

.

RSS

Langkah-langkah Pelaksanaan Pos PAUD

A. PERSIAPAN
  1. Penyiapan pendidik dan pengelola melalui pelatihan dan pemagangan. Pelatihan dapat memberikan pembekalan konsep sedangkan magang memberikan pengalaman praktik.
  2. Penyiapan tempat dan Alat Permainan Edukatif (APE) sesuai dengan jenis sentra yang akan dibuka dan tingkatan usia anak.
  3. Penyiapan administrasi kelompok dan pencatatan perkembangan anak.
  4. Pengenalan metode pembelajaran kepada orangtua. kegiatan ini penting agar orangtua mengenal metode ini sehingga tidak protes ketika kegiatan anaknya hanya bermain. Mintalah orangtua untuk mencoba bermain di setiap sentra main yang disiapkan untuk anak agar merasakan sendiri nuansanya. Kegiatan ini hendaknya dilakukan setiap awal tahun ajaran baru sebelum anak mulai belajar.
  

B. PELAKSANAAN
  1. Bukalah sentra secara bertahap, sesuai dengan kesiapan pendidik dan sarana pendukung lainnya.
  2. Gilirlah setiap kelompok untuk bermain sesuai dengan jadwal. Setiap kelompok dalam satu hari hanya bermain di satu sentra saja.
  3. Berikan variasi dan kesempatan bermain yang cukup kepada setiap anak agar tidak bosan dan berebut.
  4. Seiring dengan kesiapan pendidik dan sarana pendukung, tambahlah sentra baru apabila belum lengkap. 
  5. Lengkapi setiap sentra dengan berbagai jenis APE (Alat Permainan Edukatif) baik yang buatan pabrik maupun dikembangkan sendiri dengan memanfaatkan bahan limbah dan lingkungan alam sekitar.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar